Salah satu warga sedang menyetorkan minyak jelantah via vending mesin UCO. Foto: Humas Pertamina
KOSADATA — PT Pertamina Bina Medika IHC (IHC) terus memperkuat komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan dengan menghadirkan inovasi yang mengedepankan prinsip green hospital dalam setiap operasionalnya. Dalam rangka memperingati Hari Peduli Sampah Nasional, IHC menggelar program edukasi IHC Goes to Community yang diadakan di Rumah Sakit Pusat Pertamina (RSPP), Jakarta.
Program ini tidak hanya bertujuan untuk meningkatkan kesadaran tentang pentingnya pengelolaan limbah rumah tangga, tetapi juga memberdayakan masyarakat dengan solusi praktis terkait pengelolaan minyak jelantah (Used Cooking Oil/UCO).
Sebanyak 40 warga RW 08 Kelurahan Gunung yang tinggal sekitar RSPP mengikuti kegiatan ini. Mereka diberikan edukasi tentang cara memilah sampah rumah tangga yang benar, serta pentingnya tidak membuang minyak jelantah sembarangan.
Hadi Siswanto, Senior Officer Environment Protection RSPP, dalam sesi edukasinya, menjelaskan bahwa pembuangan minyak jelantah yang sembarangan dapat merusak lingkungan dan menyebabkan masalah kesehatan. Sebagai solusi, IHC memperkenalkan Vending Machine UCO, sebuah inovasi yang mengubah minyak jelantah menjadi manfaat ekonomi bagi masyarakat.
Melalui kolaborasi dengan Pertamina Patra Niaga dan noovoleum, IHC meluncurkan mesin otomatis pengumpul minyak jelantah di RSPP. Mesin ini memungkinkan masyarakat untuk menukarkan minyak jelantah yang mereka kumpulkan dengan saldo digital di aplikasi MyPertamina.
Prosesnya cukup sederhana: pengguna memindai QR code pada mesin, lalu menuangkan minyak jelantah hingga kapasitas 30 liter. Setelah selesai, saldo digital langsung dikreditkan ke akun MyPertamina dan dapat ditarik melalui e-wallet seperti Dana, Gopay, atau OVO.
Tak hanya itu, pada kegiatan tersebut, warga RW 08 juga diberikan kesempatan untuk mencoba langsung mesin UCO ini. Setiap peserta menerima
Oseng-oseng Madun, Warung Betawi Sederhana, Terkenal se-Jagat Maya
KULINER Feb 25, 2023Sekjen PDIP Kembali Sindir PAN soal Isyarat Dukung Ganjar-Erick
POLITIK Mar 03, 2023Relawan Ganjar Pranowo Berikan Dukungan ke PDIP di Pilpres 2024
POLITIK Mar 09, 2023Tanpa Libatkan Demokrat dan PKS, Nasdem Tetapkan Cak Imin Jadi Cawapres Anies
POLITIK Aug 31, 2023
Comments 0