AHY umumkan struktur pengurus DPP Partai Demokrat 2025-2030. Foto: YT Partai Demokrat
KOSADATA-Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono atau AHY mengumumkan struktur lengurus Dewan Pimpinan Pusat (DPP) periode 2025-2030. Ada sejumlah nama dan struktur baru dalam daftar pengurus Partai Demokrat.
Darah baru pengurus Partai Demokrat ini seperti Menteri Pekerjaan Umum, Dody Hanggodo yang menjabat sebagai Wakil Ketua Umum Partai Demokrat, juga ada Afriansyah Noor yang dipercaya sebagai Wakil Sekretaris Jenderal Partai Demokrat. Saat ini Afriansyah Noor menjabat sebagai Wakil Badan Halal dan sebelumnya merupakan mantan Sekretaris Jenderal Partai Bulan Bintang (PBB).
"Yang kita hadirkan dan kita bentuk dalam DPP ini benar-benar meliputi berbagai elemen, termasuk berbagai profesi," ujar AHY di Jakarta, Minggu (23/5/2025)
Menurutnya, struktur pengurus DPP Demokrat periode ini juga telah memenuhi 30 persen keterwakilan perempuan. Dalam kepengurusan DPP Partai Demokrat periode 2025-2030, AHY dibantu sejumlah wakil ketua umum, sekjen, jajaran wakil sekjen, direktur eksekut.
AHY juga mengumumkan adanya penambahan dua badan baru di struktur DPP, yaitu Badan Saksi Nasional dan Badan Logistik Partai. Total badan yang mengurusi pelbagai bidang partai menjadi sepuluh.
Berikut daftar lengkap pengurus DPP Partai Demokrat periode 2025-2030.
Pimpinan DPP
Ketua Umum: Agus Harimurti Yudhoyono
Wakil Ketua Umum: Edhie Baskoro Yudhoyono, Teuku Riefky Harsya, Dody Hanggodo, Benny Kabur Harman, Dede Yusuf Macan Effendi, Vera Febyanthy, dan Letjen TNI (Purn) R. Ediwan Prabowo.
Kesekjenan
Sekretaris Jenderal: Herman Khaeron
Wakil Sekretaris Jenderal: Afriansyah Noor, Agust Jovan Latuconsina, Jansen Sitindaon, Renanda Bachtar, Jemmy Setiawan, Rezka Oktoberia, Didik Mukrianto, Inggrid Maria Palupi,
Oseng-oseng Madun, Warung Betawi Sederhana, Terkenal se-Jagat Maya
KULINER Feb 25, 2023Sekjen PDIP Kembali Sindir PAN soal Isyarat Dukung Ganjar-Erick
POLITIK Mar 03, 2023Relawan Ganjar Pranowo Berikan Dukungan ke PDIP di Pilpres 2024
POLITIK Mar 09, 2023Tanpa Libatkan Demokrat dan PKS, Nasdem Tetapkan Cak Imin Jadi Cawapres Anies
POLITIK Aug 31, 2023
Comments 0