Konsep DRX Exclusive Resort yang akan dibangun di Kepulauan Seribu. Foto: ist
KOSADATA-Di tengah gugusan pulau tropis yang memeluk lautan biru nan jernih, Kepulauan Seribu bersiap menyambut wajah baru pariwisata mewah Indonesia. Sebuah proyek ambisius tengah disiapkan oleh DRX Token—perusahaan yang sebelumnya dikenal lewat kiprahnya di industri sportswear dan kini melangkah mantap ke sektor aset digital.
Namanya DRX Exclusive Resort, sebuah destinasi wisata yang digagas sebagai oasis modern yang tetap menghormati harmoni alam. Resort ini tak sekadar menawarkan penginapan mewah, tetapi juga mengusung misi besar: menghadirkan gaya hidup berkelas dunia yang berakar kuat pada kekayaan alam dan budaya Indonesia.
“Kami membangun DRX Resort bukan hanya sebagai tempat liburan, tetapi sebagai ikon destinasi global yang berpijak dari Indonesia. Resort ini akan menjadi bentuk nyata dari visi kami untuk menghadirkan kemewahan yang selaras dengan alam, budaya, dan kenyamanan kelas dunia,” ujar Kash Topan, Chief Marketing Officer DRX Token, dalam keterangan resminya, Kamis (10/4/2026), seperti dikutip dari Investor.
Resort ini akan berlokasi strategis di antara tiga pulau: Pulau Pramuka, Pulau Panggang, dan Pulau Karya, yang selama ini dikenal sebagai titik penting dalam wisata bahari Jakarta. Kawasan ini dikelilingi bentang alam yang memesona—mulai dari pantai pasir putih, hutan mangrove yang rimbun, hingga spot diving kelas dunia.
Tak hanya itu, infrastruktur dasar seperti dermaga penyeberangan, RSUD, jaringan internet, dan sistem air bersih sudah tersedia dan terus dikembangkan untuk menunjang kenyamanan pengunjung.
Mengusung Konsep Crypto-Lifestyle
Keberadaan DRX Exclusive Resort juga menjadi bagian dari roadmap besar DRX Token dalam membangun ekosistem crypto-lifestyle—sebuah konsep yang mengintegrasikan dunia digital aset dengan pengalaman gaya hidup nyata, seperti pariwisata dan properti premium.
Setelah menancapkan
Oseng-oseng Madun, Warung Betawi Sederhana, Terkenal se-Jagat Maya
KULINER Feb 25, 2023Sekjen PDIP Kembali Sindir PAN soal Isyarat Dukung Ganjar-Erick
POLITIK Mar 03, 2023Relawan Ganjar Pranowo Berikan Dukungan ke PDIP di Pilpres 2024
POLITIK Mar 09, 2023Tanpa Libatkan Demokrat dan PKS, Nasdem Tetapkan Cak Imin Jadi Cawapres Anies
POLITIK Aug 31, 2023
Comments 0