KOSADATA - Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI menggelar peluncuran kirab pemilu tahun 2024, Selasa (14/2/2023). Kirab pemilu menyambut setahun menuju hari pemungutan suara ini disenggarakan serentak di tujuh kota, dan diikuti 38 provinsi, 514 kabupaten/kota di tanah air.
Tujuh kota yang masuk dalam titik peluncuran kirab pemilu 2024 antara lain kota Jakarta, Aceh, Batam, Pontianak, Pulau Morotai, Kupang dan Jaya Pura.
Berdasarkan pantauan di kantor KPU RI peluncuran kirab pemilu 2024 di setiap titik menampilkan kesenian budaya lokal berupa tarian adat.
Ketua KPU, Hasyim Asyari mengatakan peluncuran kirab pemilu 2024 bertujuan untuk menyegarkan semangat menuju satu tahun pemungutan suara pemilu 2024.
"Ditandai dengan peluncuran kirab dari tujuh titik di seluruh penjuru Indonesia, nanti secara estafet dari kabupaten/kota titik yang dimulainya kirab itu secara bergiliran sambung menyambung dan nanti akhirnya pada bulan November akan sampai di Ibu Kota di kantor KPU RI pusat," kata Hasyim di kantor KPU RI, Jakarta Pusat, Selasa (14/2/2023).
Kirab itu, lanjut dia, sebagai simbol bahwa pemilu tidak hanya dilakukan di pusat kota saja. Justru pemilu dimulai dari daerah kecil di Indonesia. "Saya kira ini penting sebagai simbolis bahwa masyarakat pemilih itu ada di daerah," ucapnya.
Lebih lanjut Hasyim menuturkan, KPU mengangkat tema pemilu 2024 setahun menuju pemungutan suara "pemilu sebagai sarana integritas bangsa". Tema itu diambil untuk menyatukan kembali kebatinan bangsa Indonesia pasca pemilu 2019 lalu.
"Kita bersama-sama
Oseng-oseng Madun, Warung Betawi Sederhana, Terkenal se-Jagat Maya
KULINER Feb 25, 2023Sekjen PDIP Kembali Sindir PAN soal Isyarat Dukung Ganjar-Erick
POLITIK Mar 03, 2023Relawan Ganjar Pranowo Berikan Dukungan ke PDIP di Pilpres 2024
POLITIK Mar 09, 2023Tanpa Libatkan Demokrat dan PKS, Nasdem Tetapkan Cak Imin Jadi Cawapres Anies
POLITIK Aug 31, 2023
Comments 0