Pertamina Patra Niaga Perkuat Ketersediaan BBM dan Pelayanan Mudik Lebaran

Ida Farida
Mar 25, 2025

Menteri ESDM, Bahlil Lahadalia mengecek ketersediaan BBM ke SPBU 51.601.77 Dr. Soetomo, Surabaya. Foto: Humas Pertamina

KOSADATA - Menjelang arus mudik Lebaran, Pertamina Patra Niaga memastikan kesiapan penuh dalam menjaga ketersediaan dan kelancaran distribusi bahan bakar minyak (BBM) di seluruh Indonesia. 

 

Selain menjamin pasokan yang aman, Pertamina Patra Niaga juga meningkatkan layanan agar pemudik dapat menikmati perjalanan yang lebih nyaman.

 

PTH Direktur Utama Pertamina Patra Niaga, Mars Ega Legowo Putra, menyampaikan berbagai layanan tambahan disiapkan Pertamina Patra Niaga untuk memberikan jaminan ketersediaan BBM selama mudik. 

 

Pertamina Patra Niaga telah menyiapkan 1.832 SPBU Siaga, 57 unit Kiosk Pertamina Siaga atau SPBU Modular di titik-titik strategis, serta 200 unit Pertamina Delivery Service (PDS) yang siap melayani kebutuhan pemudik, khususnya di jalur padat kendaraan. Selain itu, mobil tangki standby juga disiagakan sebagai SPBU Kantong untuk memastikan distribusi tetap lancar,” ujar Mars Ega dalam keterangannya, Selasa (25/3/2025).

 

Tidak hanya memastikan stok dan distribusi BBM, Pertamina Patra Niaga juga menghadirkan berbagai promo bagi pemudik. “Kami memberikan potongan harga Rp300,- per liter untuk Pertamax Series dan Dex Series setiap hari Senin dan Jumat melalui aplikasi MyPertamina, serta promo menarik lainnya yang bisa dinikmati di Serambi MyPertamina,” tambah Mars Ega.

 

Dalam kunjungan kerja Kementerian ESDM ke SPBU 51.601.77 Dr. Soetomo, Surabaya, Menteri ESDM, Bahlil Lahadalia menegaskan bahwa kualitas BBM Pertamina tidak perlu diragukan. 

 

“Kami mengecek hampir semua wilayah untuk memastikan bahwa BBM yang dijual kepada masyarakat telah memenuhi standar dari Dirjen Migas. Ini penting agar masyarakat merasa aman dan nyaman dalam menggunakan BBM Pertamina,” ujar Bahlil.

 

Selain memastikan kualitas, Menteri ESDM juga menyampaikan bahwa stok BBM nasional dalam kondisi aman. “Saat ini


1 2

Related Post

Post a Comment

Comments 0