Kasubbag Teknis Penyelenggara Pemilu KPU Subang, Brevo Hadiansyah menerima formulir tanggapan dan masukan masyarakat dari Laskar Indonesia. Foto: ist
KOSADATA - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Subang, Jawa Barat telah melantik 150 anggota Panitia Pemilihan Kecamatan atau PPK terpilih belum lama ini. Namun, seleksi PPK Subang ini menuai polemik.
Pasalnya, ada salah satu peserta dengan nilai CAT tertinggi tapi gagal lolos seleksi. Sehingga, sejumlah kalangan masyarakat menuding seleksi PPK Subang tidak objektif.
Sekretaris Laskar Indonesia, Elang Joko Kundarto mengatakan, ada salah satu peserta dengan nilai CAT tertinggi tidak lolos dan tidak terpilih sebagai PPK yang dilantik kemarin. Menurutnya, KPU tidak memberikan penjelasan atau pengumuman terkait nilai hasil dari wawancara seleksi PPK Subang.
“Rekrutmen PPK, PPS dan panwaslu kecamatan masih menyisakan polemik dimasyarakat,” kata Elang Joko Kundarto pada awak media, Minggu (19/5/2024).
Menurutnya, polemik tersebut justru akan mengganggu kelancaran proses pilkada di Kabupaten Subang, khususnya terkait kepercayaan masyarakat kepada penyelenggara pilkada nanti.
Ia juga menegaskan bahwa proses rekruitmen yang tidak profesional dapat merusak proses pilkada dan hilangnya kepercayaan publik kepada penyelenggara.
“Proses rekrutmen PPK, PPS dan panwaslu kecamatan yang tidak profesional hanya karena kedekatan dapat merusak proses pilkada dan hilangnya kepercayaan publik kepada penyelenggara nanti," tandasnya.
Selain itu, sekretaris Laskar Indonesia juga mengeluhkan terkait diloloskanya calon peserta dan juga mantan Ketua PPK Cikaum berinisial K yang viral diduga menerima suap dan juga rencana jahat penggelembungan suara salah satu calon legislatif.
“Mantan ketua PPK Cikaum inisial K masih diloloskan oleh Bawaslu Subang, sedangkan peserta lain yang
Oseng-oseng Madun, Warung Betawi Sederhana, Terkenal se-Jagat Maya
KULINER Feb 25, 2023Sekjen PDIP Kembali Sindir PAN soal Isyarat Dukung Ganjar-Erick
POLITIK Mar 03, 2023Relawan Ganjar Pranowo Berikan Dukungan ke PDIP di Pilpres 2024
POLITIK Mar 09, 2023Tanpa Libatkan Demokrat dan PKS, Nasdem Tetapkan Cak Imin Jadi Cawapres Anies
POLITIK Aug 31, 2023
Comments 0