Kemendikbudristek gelar wicara dengan tajuk “Peluang Mengembangkan Kerajinan Tradisi Nusantara di Tangan-tangan Muda” sebagai rangkaian acara Pameran Kriyanusa 2024
Sementara itu, desainer muda Ariy Arka, mengapresiasi program PKW Tekun Tenun. Ia berharap program ini dapat terus dilanjutkan di tahun-tahun mendatang. Sebagai desainer muda, pengusaha muda, dan pemengaruh, menurutnya penggalian keterampilan sangat dibutuhkan generasi muda untuk memantik dan menghasilkan ide membuka sebuah wirausaha.
“Kehadiran PKW diharapkan membuat para generasi muda siap terjun lapangan atau dunia industri dan membuat mereka menjadi wirausaha yang siap tempur,” ungkap Ariy.
Ia menambahkan, sepak terjangnya menjadi desainer muda juga terinspirasi dari desain tenun Nusantara. Sebagai anak bangsa, ia ingin membawa dan mempromosikan budaya Indonesia melalui tenun Nusantara ke level internasional.
“Menghasilkan karya yang baik juga dipengaruhi bagaimana kita juga harus mampu membaca keinginan pasar dan membuat inovasi dari karya yang dihasilkan sehingga publik dapat melihat, menilai, dan berkeinginan untuk menggunakan hasil karya yang kita hasilkan,” kata Ariy.
Ia berharap, ke depannya para desainer muda terus menghasilkan karya yang bukan hanya berorientasi pada pendapatan, namun juga mengangkat budaya tenun Nusantara.
“Jangan pernah takut untuk melakukan sesuatu, teruslah bergerak untuk berkarya dan terus memberikan dampak positif. Semoga ke depannya PKW terus melahirkan banyak fashion designer muda yang membawa budaya Indonesia tampil di kancah internasional. Selain itu, kehadiran wirausaha muda diharapkan dapat menginspirasi wirausaha lainnya untuk terus konsisten berkarya dan membuat kemajuan bagi lingkungan sekitarnya,” ujar Ariy. (***)
Oseng-oseng Madun, Warung Betawi Sederhana, Terkenal se-Jagat Maya
KULINER Feb 25, 2023Sekjen PDIP Kembali Sindir PAN soal Isyarat Dukung Ganjar-Erick
POLITIK Mar 03, 2023Relawan Ganjar Pranowo Berikan Dukungan ke PDIP di Pilpres 2024
POLITIK Mar 09, 2023Tanpa Libatkan Demokrat dan PKS, Nasdem Tetapkan Cak Imin Jadi Cawapres Anies
POLITIK Aug 31, 2023
Comments 0