KPI berhasil raih rekor MURI untuk kategori simulasi pemadaman kebakaran dengan 1569 petugas yang tersebar di seluruh Indonesia. Foto: Humas KPI
KOSADATA - PT Kilang Pertamina Internasional (KPI) resmi membuka event akbar International Fire Fighters Summit (IFFS) 2024 sebagai puncak dari rangkaian selebrasi Hari Pemadam Kebakaran Internasional. IFFS 2024 yang digelar pada tanggal 17-18 Juli bertempat di Ballroom Grha Pertamina tersebut tak hanya menghadirkan konsep seminar, talkshow, dan eksibisi HSSE, namun juga menjadi momentum penganugerahan Museum Rekor Dunia Indonesia (MURI).
KPI mendapatkan MURI untuk kategori simulasi pemadaman kebakaran dengan 1569 petugas yang tersebar di seluruh Indonesia pada tanggal 10 Juli lalu. Ratusan pengunjung yang hadir dari kalangan pemerintah, komunitas HSSE maupun akademisi dan awak media tampak antusias memadati perhelatan akbar tersebut.
Direktur Utama KPI, Taufik Aditiyawarman yang hadir membuka seremoni IFFS 2024 menyebutkan bahwa sinergi stakeholders merupakan basis dari program peningkatan kompetensi “emergency preparedness” yang dicanangkan KPI.
"Program HSSE tak hanya menyasar insan ataupun tim fire brigade Pertamina, namun juga mencakup stakeholders terkait antara lain mitra kerja, keluarga dan komunitas sekitar," ujar Taufik dalam keterangannya, Kamis (18/7/2024).
Taufik juga menjelaskan bahwa program-program peningkatan literasi pemadam kebakaran dirancang secara inovatif dengan menyasar stakeholders yang holistik, seperti program Fire Rescue Combat Challenge, Fun Fire Combat, hingga pemecahan Rekor MURI yang melibatkan petugas pemadaman kebakaran rumah tangga. “Sinergi stakeholders dalam aspek HSSE terus kita perkuat,” tegas Taufik.
Dalam kesempatan tersebut, KPI juga tancap gas meluncurkan program inovasi HSSE “Fire Academy” & “Road to Fit Fireman Program”. Program-program dalam Fire Academy dirancang untuk meningkatkan kompetensi teknis petugas pemadam kebakaran di lingkungan operasional KPI.
Acara IFFS 2024 juga diramaikan dengan “Fire Expo” yang menjadi
Oseng-oseng Madun, Warung Betawi Sederhana, Terkenal se-Jagat Maya
KULINER Feb 25, 2023Sekjen PDIP Kembali Sindir PAN soal Isyarat Dukung Ganjar-Erick
POLITIK Mar 03, 2023Relawan Ganjar Pranowo Berikan Dukungan ke PDIP di Pilpres 2024
POLITIK Mar 09, 2023Tanpa Libatkan Demokrat dan PKS, Nasdem Tetapkan Cak Imin Jadi Cawapres Anies
POLITIK Aug 31, 2023
Comments 0