KemenpanRB: DKI Baru 16 UKPD Masuk Wilayah Bebas Korupsi

Ida Farida
Jun 01, 2024

Sekda DKI Jakarta, Joko Agus Setyono. Foto: Humas DPMPTSP DKI Jakarta

Pembangunan Zona Integritas menuju WBK/WBBM merupakan hal yang tidak mudah dan harus melalui tahapan yang cermat. Oleh karenanya, setiap UKPD di lingkungan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta harus mampu meningkatkan kualitas birokrasi serta pelayanan terhadap masyarakat. 

“Ini jelas tidak mudah karena tahapannya luar biasa, kita harus benar-benar cermat, benar-benar memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat sehingga masyarakat merasa puas, pada saat masyarakat belum merasa puas kita tidak akan mungkin bisa mendapatkan itu (Predikat WBK dan WBBM),” tegas Sekda Joko. 

 

Sementara itu, Kepala Biro Organisasi dan Reformasi Birokrasi Setda Provinsi DKI Jakarta, Yayan Yuhanah mengungkapkan, Pemberian Penghargaan Pembangunan Zona Integritas bagi UKPD sangatlah penting guna mewujudkan pemerintahan yang bersih dan berintegritas. Yayan pun berharap pemberian penghargaan tersebut juga dapat memotivasi UKPD lainnya untuk terus melakukan perbaikan, sehingga dapat menjadi model percontohan dalam upaya pencegahan dan pemberantasan korupsi, serta peningkatan kualitas pelayanan publik. 

 

“Dengan pemberian penghargaan ini, kami berharap dapat menciptakan lingkungan kerja yang transparan, berintegritas, dan memberikan pelayanan prima, serta dapat memotivasi Unit Kerja Perangkat Daerah lainnya agar terus-menerus melakukan perbaikan dari hulu hingga hilir,” ungkap Yayan. ***


1 2

Related Post

Post a Comment

Comments 0