Jelang Penyelenggaraan Angkutan Lebaran 2024, Ditjen Hubla Gelar Rapat Koordinasi

Dian Riski
Mar 21, 2024

Rakor Ditjen Hubla Kemenhub jelang angkutan lebaran 2024. Foto dok Kemenhub

beroperasi di wilayah kerja masing-masing.

Kemudian membentuk posko pelayanan Angkutan Laut Lebaran Tahun 2024 pada masing-masing wilayah kerja dengan melibatkan instansi dan stakeholder terkait di pelabuhan, serta melaporkan perkembangannya setiap hari ke Posko Kantor Pusat Ditjen Hubla.

"Meningkatkan pengawasan terhadap keselamatan dan keamanan pelayaran serta berkoordinasi dengan instansi dan stakeholder terkait, termasuk dengan BMKG setempat untuk menyebarkan prakiraan cuaca kepada masyarakat maritim," ujarnya.

Mengoptimalkan potensi armada pada daerahnya masing-masing, terutama ruas-ruas dengan jumlah penumpang tertinggi pada arus mudik/balik untuk mengurangi penumpukan penumpang.

Memperbaharui/meng-update informasi terkini jadwal kedatangan/keberangkatan kapal baik di pelabuhan atau melalui media sosial, serta menjual tiket secara online sejak jauh hari untuk menghindari penumpukan di pelabuhan.

Melakukan pengawasan terhadap pengendalian kapasitas penumpang di atas kapal dengan memberikan dispensasi sesuai aspek keselamatan yang disampaikan oleh operator sebelum masa pemantauan. Serta melakukan koordinasi dengan instansi terkait di wilayah masing-masing terkait Rencana Operasi Penyelenggaraan Angkutan Lebaran Tahun 2024.

"Dengan komitmen, koordinasi, dan integritas, Direktorat Jenderal Perhubungan Laut bersama seluruh stakeholders berupaya agar penyelenggaraan Angkutan Laut Lebaran Tahun 2024 dapat berjalan dengan baik dan sukses," tutupnya.

Mudik Gratis

Dalam kesempatan yang sama, Direktur Lalu Lintas dan Angkutan Laut, Capt. Hendri Ginting  menjelaskan dalam rangka mendukung mobilitas para pemudik menjelang perayaan Lebaran tahun 2024, pihaknya telah menginisiasi program Mudik Gratis Sepeda Motor serta penyaluran Tiket Gratis untuk angkutan laut. Program ini bertujuan untuk mengurangi tingkat kecelakaan sepeda motor di jalan raya selama periode mudik dan mengurangi beban jalan raya yang terjadi akibat mobilitas yang tinggi.

"Pada ruas Mudik Gratis Sepeda Motor Jakarta – Semarang, sebanyak 9.600 penumpang dan 4.800


1 2 3

Related Post

Post a Comment

Comments 0