Dekan FPTK Lantik AM ke-36, KPALH Gandawesi Bangun Generasi Kuat Fisik dan Mental

Joeang Elkamali
Jan 28, 2024

Dekan FPTK UPI, Iwa Kuntadi melantik anggota baru KPALH Gandawesi angkatan ke-36. Foto: Gandawesi

KOSADATA - Dekan Fakultas Pendidikan Teknologi dan Kejuruan (FPTK) Universitas Pendidikan Indonesia (UPI), Iwa Kuntadi melantik anggota baru Kelompok Pecinta Alam dan Lingkungan Hidup (KPALH) Gandawesi. Anggota muda (AM) angkatan ke-36 itu sukses menjalankan pendidikan dasar tahap kelas dan lapangan yang digelar di beragam medan di alam terbuka.

Pelantikan anggota muda Gelap Kabut Gandawesi itu dilakukan saat penutupan diksar di lapangan FPTK UPI, Jumat (26/1/2024).

"Alhamdulillah, sukses selalu Gandawesi. Semoga angkatan ke-36, Gelap Kabut Gandawesi bisa menularkan ilmu yang didapat untuk diaplikasikan yang lebih bermanfaat kepada masyarakat," ujar Iwa Kuntadi, di lokasi.

Dia berharap, anggota Gandawesi bisa menjadi kader yang bermanfaat bagi lingkungan sekitar serta turut menjaga alam Indonesia agar menjadi lebih asri. Menurutnya, jika seluruh masyarakat Indonesia seperti kader baru Gandawesi ini, Indonesia akan baik baik saja karena saling turut serta menjaga alam.

Dalam acara penutupan diksar Gandawesi ini dihadiri juga anggota luar biasa dari berbagai angkatan, mulai dari angkatan ke-1 Gumuruh hingga angkatan muda ke-35 Dwibara. Selain civitas akademika UPI, penutupan diksar ke-36 itu juga dihadiri tamu undangan dari berbagai organisasi mahasiswa, unit kegiatan mahasiswa dan pecinta alam se-Bandung Raya.

Anggota luar biasa Gandawesi, Iden Wildensyah memastikan, KPALH Gandawesi selalu berkomitmen untuk membangun generasi yang kuat secara fisik dan mental agar bisa berkontribusi pada kehidupan bermasyarakat.

"Gandawesi


1 2

Related Post

Post a Comment

Comments 0