Bersama Repdem Susuri Gang, Wagub Rano Sarapan Bergizi Bareng Warga Kebon Kosong

Ida Farida
Feb 26, 2025

Wagub Rano Karno Ikuti Sarapan Bergizi Seimbang. Foto: PPID Jakarta

kelompok usia. Menu sarapan terdiri dari nasi kuning, telur, tahu, tempe, serta susu pertumbuhan. Menu ini disesuaikan dengan kandungan gizi yang dibutuhkan setiap kelompok, seperti ibu hamil, ibu menyusui, serta balita.

Untuk ibu hamil dan menyusui, serta anak di atas dua tahun, disediakan nasi kuning dengan telur, tahu, tempe yang mengandung sekitar 800-850 kkal dengan 35-40 gram protein dan 25-30 gram lemak. Sementara itu, untuk balita, disediakan nasi tim dengan kandungan sekitar 120-150 kkal, dengan 3-5 gram protein dan 1-2 gram lemak dan serat.

Selain itu, susu pertumbuhan juga diberikan kepada anak-anak dengan total kandungan gizi sekitar 150-180 kkal, termasuk 5-7 gram lemak dan protein, serta kandungan kalsium, zat besi, dan vitamin yang sangat penting untuk tumbuh kembang mereka.

Kegiatan ini tidak hanya membagikan makanan, tetapi juga memberi edukasi langsung kepada ibu-ibu mengenai pentingnya menyajikan makanan bergizi di rumah. Harapannya, masyarakat bisa lebih memahami pentingnya pola makan yang seimbang dan berkelanjutan bagi kesehatan keluarga.

Melalui kolaborasi dengan Koalisi Perlindungan Kesehatan Masyarakat (Kopmas), Relawan Perjuangan Demokrasi (Repdem), Yayasan Abhipraya Insan Cendekia Indonesia, serta Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) RW Kebon Kacang, Pemprov DKI Jakarta berkomitmen untuk terus mendukung gerakan ini.

"Saya berharap, kegiatan seperti ini bisa terus berlanjut, sehingga kita bisa menciptakan masyarakat Jakarta yang lebih sehat dan sejahtera," tutup Wagub DKI Jakarta, Rano Karno.***


1 2

Related Post

Post a Comment

Comments 0