UGM menggelar Sertifikasi AI Program elevAIte Batch 1. Foto: ist
KOSADATA — Universitas Gadjah Mada (UGM) kian serius mengukuhkan perannya dalam pengembangan ekosistem kecerdasan buatan (AI) di Indonesia.
Bersama Microsoft Indonesia dan Kementerian Komunikasi dan Digital (Komdigi) RI, kampus ini menggelar Sertifikasi AI Program elevAIte Batch 1 yang diikuti 60 peserta dari kalangan dosen, tenaga kependidikan, dan mahasiswa.
Kegiatan yang digelar di lingkungan UGM itu tak sekadar pelatihan biasa. Para peserta sebelumnya telah melewati tahap pelatihan awal sebelum akhirnya diuji kompetensinya melalui sertifikasi resmi.
Materi yang disiapkan mencakup dasar-dasar AI, etika dalam pengembangan kecerdasan buatan, machine learning, hingga pemanfaatan berbagai teknologi Microsoft.
“Kami ingin memastikan para peserta tidak hanya terlatih, tetapi juga memiliki sertifikasi yang diakui industri. Ini menjadi validasi atas kesiapan mereka dalam terlibat aktif di transformasi digital nasional,” ujar Kepala Biro Transformasi Digital UGM, Dr. Mardhani Riasetiawan, MT., dalam keterangannya, Kamis, 8 Mei 2025.
Berbeda dari pelatihan sebelumnya, program sertifikasi kali ini dirancang sebagai seleksi kompetensi untuk menentukan individu-individu yang akan berperan sebagai pelatih, mentor, sekaligus penggerak komunitas AI di lingkungan masing-masing.
Harapannya, muncul duta-duta digital yang dapat mendorong lahirnya talenta AI baru di berbagai bidang keilmuan.
Menurut Mardhani, langkah ini menjadi bagian dari dukungan UGM terhadap gerakan nasional mencetak satu juta talenta AI yang dicanangkan pemerintah.
Ke depan, kampus tersebut juga berencana memperluas jangkauan pelatihan ke berbagai institusi di bawah konsorsium Kampus Merdeka serta pemerintah daerah.
“UGM berkomitmen membangun Indonesia yang berdaulat di bidang teknologi dan inovasi digital. Karena itu, penguasaan AI bukan lagi opsi, tapi kebutuhan,” kata Mardhani.***
Oseng-oseng Madun, Warung Betawi Sederhana, Terkenal se-Jagat Maya
KULINER Feb 25, 2023Tanpa Libatkan Demokrat dan PKS, Nasdem Tetapkan Cak Imin Jadi Cawapres Anies
POLITIK Aug 31, 2023Sekjen PDIP Kembali Sindir PAN soal Isyarat Dukung Ganjar-Erick
POLITIK Mar 03, 2023Berjiwa Besar, AHY Ucapkan Selamat untuk Anies-Cak Imin
POLITIK Sep 04, 2023
Comments 0