Sebanyak 9 ribu Orang per Hari Akses Bangunan Baru Stasiun Manggarai

Dian Riski
Dec 13, 2023

Pengoperasian bangunan baru dan gedung sisi kiri dari arah timur Stasiun Manggarai. Foto dok KAI Commuter

KOSADATA - Proses pengembangan pembangunan Stasiun Manggarai sudah memasuki tahap akhir. Penyesuaian-penyesuaian layanan pengguna Commuter Line di Stasiun Manggarai juga terus dilakukan.

Saat ini, dalam persiapan pelaksanaan Switch Over (SO) ke-7 di Stasiun Manggarai, Direktorat Jenderal Perkeretaapian (DJKA) Kementerian Perhubungan bersama KAI Commuter juga melakukan penyesuaian akses flow pengguna.

Setelah menyelesaikan pembangunan, pengoperasian bangunan baru dan gedung sisi kiri dari arah timur Stasiun Manggarai, mulai Sabtu 9 Desember 2023 kemarin akses pintu keluar masuk pengguna dari sisi timur stasiun dialihkan seluruhnya melalui bangunan baru ini. 

Sebelumnya pada akses keluar masuk yang lama, pengguna harus melintas pada jalur kereta aktif untuk menuju lantai 1 dan 2 bangunan baru Stasiun Manggarai.

Pengoperasian akses keluar masuk pengguna dari sisi timur stasiun ini untuk memastikan keselamatan dan meningkatkan kenyamanan pengguna karena tidak lagi harus melintas pada jalur kereta untuk menuju peron keberangkatan Commuter Line

Pengguna dari arah timur stasiun bisa melewati koridor luar bangunan asli stasiun Manggarai untuk menuju bangunan sisi kiri. 

Selain itu, akses keluar masuk pengguna ini juga sudah tersambung dengan koridor menuju layanan transportasi umum lainnya.

Setelah melalui bangunan sisi kiri stasiun, alur pengguna yang akan menggunakan Commuter Line di Stasiun Manggarai dari arah timur Stasiun Manggarai harus naik terlebih dahulu ke lantai 1 stasiun untuk menuju peron keberangkatan Commuter Line seperti yang berlaku sekarang ini. 

Peron 6-7 dan 8 untuk menggunakan Commuter Line Cikarang. Sedangkan untuk menggunakan


1 2

Related Post

Post a Comment

Comments 0