Menteri Siti Nurbaya Pimpin Upacara HUT ke-79 Kemerdekaan RI di Gunung Rinjani

Dian Riski
Aug 19, 2024

Upacara kemerdekaan RI di Lombok Timur, kaki Gunung Rinjani. Foto dok KLHK

KOSADATA - Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan (LHK), Siti Nurbaya, bertindak sebagai Inspektur Upacara Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia Tahun 2024 di Sembalun, salah satu lokasi konservasi terindah di Taman Nasional Gunung Rinjani, Lombok Timur, NTB (17/8). 

Pada lokasi dengan ketinggian 1.200 meter di atas permukaan laut (mdpl) ini, Menteri LHK didampingi oleh Dirjen KSDAE, Dirjen Gakkum, Kepala BSI, staf ahli, eselon II, dan kepala UPT lingkup KLHK wilayah Bali Nusa Tenggara, serta dihadiri berbagai elemen mulai dari pemerintah daerah, aparat TNI dan Polri, tokoh masyarakat, pelajar, hingga organisasi wanita dan kepemudaan.

Upacara peringatan HUT ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia Tahun 2024 di Sembalun berlangsung dengan penuh khidmat dan semangat kebangsaan, dengan mengusung tema "Nusantara Baru, Indonesia Maju".

Tema ini sebagai simbol semangat untuk mendorong kemajuan dan keberlanjutan bangsa.

Selain memimpin upacara, Menteri LHK juga menyampaikan apresiasi atas antusiasme dan semangat kemerdekaan dari masyarakat, pejabat, dan tokoh masyarakat setempat yang sangat membanggakan.

Dalam pidatonya, Menteri Siti Nurbaya menyampaikan salam hangat dari Bapak Presiden Joko Widodo dan Bapak Wakil Presiden KH. Ma’ruf Amin, serta dari Presiden dan Wakil Presiden terpilih Bapak Jenderal Purn. TNI Prabowo Subianto dan Bapak Gibran Rakabuming Raka.

Dikatakan Menteri LHK, Peringatan HUT RI tahun ini memiliki makna penting karena merupakan bagian dari masa transisi menuju Indonesia Emas 2045.

“Momen ini adalah batu loncatan bagi Indonesia untuk mencapai masa depan


1 2 3

Related Post

Post a Comment

Comments 0