Musim libur sekolah alangkah baiknya mengajak anak-anak ke taman. Foto: kosadata
KOSADATA - Musim libur sekolah telah tiba. Sejumlah keluarga merencanakan piknik bersama anak-anak tercinta ke sejumlah destinasi. Namun, ada piknik yang gratis, bermain ke taman.
Salah satu pegiat di Taman yakni Komunitas Ayo Ke Taman intens mengajak warga memanfaatkan taman dengan berbagai kegiatan, mulai dari diskusi, mendongeng, menggambar, olahraga hingga menonton pertunjukan musik.
Selama ini pusat perbelanjaan atau mal menjadi tempat favorit sebagian besar warga Jakarta untuk melepas penat setelah beraktivitas. Padahal, ada banyak tempat di Ibu Kota yang bisa jadikan tempat untuk berekreasi. Salah satunya adalah taman kota. Pemprov DKI Jakarta telah banyak membangun taman kota untuk memenuhi kebutuhan masyarakat dari berbagai kalangan dan usia.
Taman kota memiliki banyak fungsi. Selain vital untuk ekologis, ruang terbuka hijau juga sebagai tempat interaksi sosial budaya yang sehat bagi masyarakat perkotaan. Pemahaman ini yang ingin ditularkan komunitas Ayo Ke Taman kepada warga Jakarta.
Co-Founder Ayo Ke Taman, Niken Prawestiti menjelaskan, inisiatif pembentukan komunitasnya ini dipicu ketika mengeksplorasi Jakarta sekitar tahun 2014-an. “Jakarta memiliki taman, tapi sayangnya belum banyak diketahui masyarakat sehingga kurang diminati,“ kata Niken belum lama ini.
Padahal, kata Niken, kondisi taman-taman di Jakarta cukup baik, namun relatif sepi pengunjung. Sehingga, pihaknya tergerak mengajak warga untuk memanfaatkan taman dengan beragam kegiatan. Mulai dari diskusi, mendongeng, menggambar, olahraga hingga menonton pertunjukan musik.
“Komunitas Ayo Ke Taman bertujuan mendekatkan warga dengan alam, pepohonan, yang sekaligus menjadi hiburan warga untuk melepas kepenatan rutinitas dan menurunkan stres dengan berkegiatan di ruang terbuka publik kota,” kata Niken.
Dalam melakukan kegiatannya, Ayo Ke Taman menggandeng
Oseng-oseng Madun, Warung Betawi Sederhana, Terkenal se-Jagat Maya
KULINER Feb 25, 2023Sekjen PDIP Kembali Sindir PAN soal Isyarat Dukung Ganjar-Erick
POLITIK Mar 03, 2023Relawan Ganjar Pranowo Berikan Dukungan ke PDIP di Pilpres 2024
POLITIK Mar 09, 2023Tanpa Libatkan Demokrat dan PKS, Nasdem Tetapkan Cak Imin Jadi Cawapres Anies
POLITIK Aug 31, 2023
Comments 0