Dalam 33 Hari jadi Gubernur Jakarta, Ini Capaian Pramono Tunaikan Janji Kampanye

Ida Farida
Mar 24, 2025

Gubernur DKI Jakarta, Pramono Anung usai Buka Bersama di Masjid Fatahillah Balai Kota Jakarta. Foto: Humas Pemprov DKI Jakarta

KOSADATAGubernur DKI Jakarta, Pramono Anung, memaparkan sejumlah capaian kerja yang telah dilakukan selama 33 hari menjabat. Dalam acara buka puasa bersama para kiai, habaib, dan ulama di Masjid Fatahillah, Balai Kota Jakarta, Pramono menegaskan komitmennya untuk merealisasikan janji kampanye demi meningkatkan kesejahteraan warga.

 

Salah satu program yang telah dijalankan adalah penyelesaian permasalahan hunian di Kampung Bayam. Pemprov DKI memastikan masyarakat terdampak telah menerima kunci rumah susun dan mendapatkan pelatihan urban farming guna meningkatkan kemandirian ekonomi.

 

Di bidang pendidikan, Pemprov DKI telah mencairkan Kartu Jakarta Pintar (KJP) bagi 707.622 siswa. Selain itu, berkat kerja sama dengan Baznas Bazis DKI Jakarta, seluruh ijazah siswa yang tertahan—baik di sekolah negeri, swasta, maupun keagamaan—berhasil ditebus.

 

Dalam upaya penanggulangan banjir, Pemprov DKI melanjutkan normalisasi Sungai Ciliwung serta melakukan operasi modifikasi cuaca (OMC) guna mengantisipasi curah hujan tinggi pada Februari lalu. Menyikapi prediksi banjir rob pada 28–29 Maret 2025, sebanyak 500 pompa air telah disiagakan di kawasan pesisir.

 

Terkait kebijakan ketenagakerjaan, Gubernur Pramono merevisi syarat pendidikan bagi calon petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU), dari sebelumnya minimal lulusan SMA menjadi lulusan SD. Ia memastikan proses perekrutan berlangsung transparan untuk memperluas kesempatan kerja bagi warga Jakarta.

 

Di sektor transportasi, Pemprov DKI akan membuka empat rute baru TransJabodetabek untuk mengurangi kemacetan. Sementara itu, dalam rangka mendukung program


1 2

Related Post

Post a Comment

Comments 0