Anak usaha Jakpro teken MoU dengan Kemenko Polhukam. Foto: Kemenko Polhukam
Harapan ke depannya, dengan kolaborasi tersebut, baik JIP maupun Kemenko Polhukam dapat berperan aktif dalam hal meningkatkan kesadaran masyarakat dengan memberikan informasi dan kontribusi positif yang bermanfaat bagi masyarakat Indonesia terutama dalam hal penyiaran edukasi di bidang politik, hukum, dan keamanan.
“Kami percaya bahwa kerja sama ini akan membawa kemajuan signifikan dalam memperkuat fondasi literasi informasi masyarakat dan memastikan bahwa infrastruktur pendukung informasi di Indonesia mendapatkan layanan yang optimal,” kata Nanang Santoso.
Sebagai informasi, salah satu core business JIP bergerak di bidang jasa bisnis digital dengan lebih dari 500 titik aset media Out of Home (OOH) yang tersebar di Mega LED Mercure, MRT Pillars, dan LED Kualanamu dan di berbagai lokasi strategis di DKI Jakarta.
Secara lebih rinci, nota kesepahaman ini juga mencangkup mengenai kerja sama dalam penyelenggaraan acara literasi dan edukasi di bidang teknologi informasi, politik, hukum, dan keamanan.
Tujuan utamanya adalah untuk memberikan pemahaman yang lebih baik kepada masyarakat tentang kebijakan dan program pemerintah yang berkaitan dengan politik, hukum, dan keamanan di Indonesia.
Sekretaris Kemenko Polhukam Letnan Jenderal TNI, Teguh Pudjo Rumekso mengungkapkan, langkah kerja sama antara Kemenko Polhukam dengan JIP menandai awal dari kerja sama strategis dalam bidang literasi dan edukasi politik, hukum, dan keamanan.
“Tentunya, Kemenko Polhukam mengapresiasi atensi dan sinergi dari PT Jakarta Infrastruktur Propertindo sehingga bisa tercapai penandatanganan MoU untuk dapat mengoptimalisasi literasi digital
Oseng-oseng Madun, Warung Betawi Sederhana, Terkenal se-Jagat Maya
KULINER Feb 25, 2023Sekjen PDIP Kembali Sindir PAN soal Isyarat Dukung Ganjar-Erick
POLITIK Mar 03, 2023Relawan Ganjar Pranowo Berikan Dukungan ke PDIP di Pilpres 2024
POLITIK Mar 09, 2023Tanpa Libatkan Demokrat dan PKS, Nasdem Tetapkan Cak Imin Jadi Cawapres Anies
POLITIK Aug 31, 2023
Comments 0