6 Bandara AP II Jadi Embarkasi, Siap Layani Keberangkatan 91.358 Jemaah Haji

Dian Riski
May 17, 2023

adalah sebanyak 91.358 jemaah atau sekitar 44% dari total jemaah di Indonesia yang berangkat pada tahun ini,” jelas Muhammad Awaluddin.

Bandara Soekarno-Hatta akan menjadi yang tersibuk dengan melayani 136 kloter dengan 54.992 jemaah lalu Bandara Kualanamu sebanyak 24 kloter dengan 8.444 jemaah, kemudian Bandara Sultan Mahmud Badaruddin II sebanyak 23 kloter dengan 8.192 jemaah, Bandara Minangkabau sebanyak 17 kloter dengan 6.329 jemaah, Bandara Sultan Iskandar Muda sebanyak 12 kloter dengan 4.433 jemaah, dan Bandara Kertajati sebanyak 24 kloter dengan 8.968 jemaah. 

“Seluruh fasilitas pelayanan dan operasional dipastikan baik untuk melayani penerbangan haji. Koordinasi erat juga dilakukan di antara seluruh stakeholder di bandara-bandara AP II. Kami optimistis penerbangan haji 2023 ini dapat berjalan dengan baik dan lancar di bandara AP II untuk mengantarkan jemaah haji beribadah di Tanah Suci,” ujar Muhammad Awaluddin.

Muhammad Awaluddin menuturkan pada tahun ini ada 1 bandara AP II yang secara perdana melayani penerbangan haji yakni Bandara Kertajati di Majalengka (Jawa Barat). 

“Bandara Kertajati siap melayani penerbangan haji tahun ini. Sebelumnya, beberapa kali bandara ini juga telah melayani penerbangan umrah. Seluruh fasilitas sisi udara dan sisi darat dipastikan optimal untuk penerbangan haji,” ujar Muhammad Awaluddin. 

Director of Operation AP II Wendo Asrul Rose menambahkan bahwa seluruh infrastruktur sisi udara (air side) khususnya runway di 6 bandara itu dipastikan siap mendukung operasional pesawat berbadan lebar (wide body) untuk penerbangan haji. 

“Seluruh bandara AP II yang menjadi embarkasi haji siap mendukung operasional pesawat wide body seperti Boeing 777 - 300 ER dan Airbus A330 - 300. Maskapai yang mengoperasikan pesawat untuk penerbangan haji di bandara


1 2 3

Related Post

Post a Comment

Comments 0