Tansu Kemayoran menjadi salah satu kudapan favorit Anies Baswedan. Foto: twitter Anies Baswedan
Dulunya ketan tidak disiram susu kental manis. Hanya ketan biasa kemudian ditaburkan dengan parutan kelapa dan ditambah dengan gorengan. Namun, pada tahun 2000, seorang pengunjung memberikan ide kepada sang pemilik warung untuk memberikan tambahan susu agar memberikan variasi rasa. Hingga saat ini ketan susu atau tansu menjadi makanan favorit semua kalangan.
Tidak Buka Cabang
Pengelola Ketan Susu Kemayoran, Zainuri, 51 tahun, menuturkan, Ketan Susu Kemayoran merupakan usaha peninggalan kakeknya, Tasnyad. Kini, usaha itu diteruskan oleh keluarga besarnya. Saat itu, Cucu Tasnyad ini ditemani oleh Ahmad (30 tahun) dan Saeful (22 tahun) melayani pembeli. Mereka merupakan cucu dan cicit Tasnyad yang kini sudah almarhum.
"Warung berdiri sejak 1958. Tapi mulai ramai dan dikenali sejak krismon, krisis moneter tahun 1998. Sehari bisa habis sekarung ketan, sampai sekarang. Dari dulu buka nonstop, 24 jam. Malah tahun 1965, tidak boleh buka malam karena ada jam malam waktu jaman PKI," kata Zainuri, belum lama ini.
Diakuinya, para pengelola Ketan Susu Kemayoran itu telah memiliki usaha sendiri-sendiri. Seperti Warung Tegal, dan lainnya. Mereka hanya meneruskan usaha warisan keluarga secara aplusan atau bergantian.
Saking legitnya, Ketan Susu Kemayoran ini pun menjadi buruan para pesohor. Baik artis, pejabat, anggota dewan dan lainnya. Semua sajian di warung ini tak berbeda jauh dengan warung sejenis lainnya. Masih sesuai dengan harga pasar umumnya. Seporsi ketan susu dibanderol Rp 5000. Gorengan
Oseng-oseng Madun, Warung Betawi Sederhana, Terkenal se-Jagat Maya
KULINER Feb 25, 2023Sekjen PDIP Kembali Sindir PAN soal Isyarat Dukung Ganjar-Erick
POLITIK Mar 03, 2023Relawan Ganjar Pranowo Berikan Dukungan ke PDIP di Pilpres 2024
POLITIK Mar 09, 2023Tanpa Libatkan Demokrat dan PKS, Nasdem Tetapkan Cak Imin Jadi Cawapres Anies
POLITIK Aug 31, 2023
Comments 0