Seruan Pemilu Damai untuk Pemilih Pemula

Isma Nanik
Jul 28, 2023

KOSADATA - Wakil Menteri Komunikasi dan Informatika (Wamenkominfo), Nezar Patria menyerukan pemilih muda untuk turut menyukseskan pemilu damai. Pihaknya mengajak masyarakat agar bisa mengantisipasi berbagai narasi yang membanjiri platform digital menjelang pesta demokrasi 2024 mendatang.

“Berbagai macam narasi menyambut pesta demokrasi tersebut membanjiri berbagai platform media digital.  Jangan lupa di pemilu 2024 ini lebih dari 70 Persen pemilih adalah pemilih muda. Nah ini yang paling penting, bagaimana kita mengkomunikasikan bagaimana kita mengsosialisasikan makna Pemilu Damai itu," ujar Nezar dalam keterangannya, dikutip Jum'at (28/7/2023).

Menurutnya, edukasi politik kepada pemilih pemula memiliki arti penting karena sebagian besar merupakan generasi yang menerima pendidikan politik melalui konten media sosial.

Terlebih saat ini mulai marak konten-konten hoaks bermuatan politik di media sosial yang menyasar generasi muda sebagai pemilih pemula oleh pihak-pihak tertentu. 

"Mereka melihat konten-konten dan ada yang kena hoaks dan lain sebagainya. Nah ini mungkin perlu juga edukasi poltik buat generasi muda ini," tuturnya. 

Nezar Patria menilai, edukasi politik bagi pemilih muda akan membuat mereka tidak mudah terjabak dalam narasi politik yang berbau hoaks, ujaran kebencian dan memecah-belah.  

Dia merujuk pada dua Pemilu sebelumnya yang rawan dengan politik identitas hingga memecah belah bangsa untuk menjadi pelajaran bersama.

“Politik identitas bisa membuat Indonesia nyaris menjadi divided nation.  Saya kira pengalaman itu menjadi bekal buat kita dalam menghadapi pemilu 2024," katanya. 

Lebih lanjut Wamenkominfo mengatakan, edukasi politik untuk pemilih muda akan mendorong mereka tidak terseret oleh arus informasi hoaks atau berita bohong yang berujung memberikan reaksi-reaksi


1 2

Related Post

Post a Comment

Comments 0