Foto: Ist
KOSADATA - Dalam rangka memperkuat jaringan alumni Universitas Atma Jaya Yogyakarta (UAJY), Keluarga Alumni Mahasiswa Atmajaya (KAMAJAYA) terus melakukan sejumlah terobosan dan inovasi antara lain dengan mengoptimalkan peran Kamajaya Business Club (KBC) yang mewadahi para pengusaha lulusan kampus tersebut.
Ketua Bidang KBC, Ir. Fransiscus Go, S.H menyampaikan, UAJY telah membidani lahirnya para alumnus yang sukses di berbagai sektor. Diantaranya sektor akademis, politik, bisnis dan sebagainya. Pria yang akrab disapa Frans Go ini berharap, KBC dapat menjadi kanal berkumpulnya para pengusaha lulusan UAJY.
"Sehingga bisa terbangun sinergi dan simbiosis mutualisme antara yayasan dan alumni, dimana nantinya yayasan bisa melahirkan lulusan yang punya daya saing, dan alumni bisa berkontribusi menguatkan yayasan. Diantaranya melalui program inkubasi bisnis," ujar Frans Go di Jakarta, Kamis (21/12/2023).
Divisi Mentorship KBC, DR. Pramudianto, S. TH., SE.,M.MIN.,M.M.,PCC menegaskan, program inkubasi bisnis atau business incubation yang akan dilaksanakan secara bertahap pada Januari dan Pebruari 2024 itu merupakan kerjasama KBC dengan Sevenpreneur adalah upaya menghadirkan kontribusi Profesional Business Center (PBC).
"Ini sebagai kawah candradimuka bagi para pengusaha startup yang kita harapkan program ini bisa melahirkan pengusaha-pengusaha muda berbakat khususnya alumni UAJY, dan umumnya bagi siapa saja sehingga bisa menjadi solusi pengentasan problem ekonomi dan lapangan kerja. Setidaknya KBC ke depan akan menjadi supplier pengusaha yang siap memajukan Atma Jaya Yogyakarta khususnya dan umumnya bagi Indonesia," kata Pramudianto.
Program yang diberi nama Business Incubation Batch 2 ini akan menghadirkan tiga fasilitator ternama
Oseng-oseng Madun, Warung Betawi Sederhana, Terkenal se-Jagat Maya
KULINER Feb 25, 2023Sekjen PDIP Kembali Sindir PAN soal Isyarat Dukung Ganjar-Erick
POLITIK Mar 03, 2023Relawan Ganjar Pranowo Berikan Dukungan ke PDIP di Pilpres 2024
POLITIK Mar 09, 2023Tanpa Libatkan Demokrat dan PKS, Nasdem Tetapkan Cak Imin Jadi Cawapres Anies
POLITIK Aug 31, 2023
Comments 0