DPD PDIP DKI Jakarta Tunjuk Prasetyo Edi Marsudi Sebagai Plt Ketua Fraksi

Potan Ahmad
Oct 17, 2023

Ketua DPRD DKI Jakarta sekaligus Plt ketua Fraksi PDIP, Prasetyo Edi Marsudi. (ist)

KOSADATA - Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PDIP DKI menunjuk Prasetyo Edi Marsudi sebagai pelaksana tugas (Plt) ketua Fraksi PDIP DPRD DKI Jakarta. 

Keputusan itu diumumkan kepada anggota Fraksi dalam rapat intern yang berlangsung di lantai 8 ruang rapat Fraksi gedung DPRD DKI, Selasa (17/10/2023). 

Anggota Fraksi PDIP Haji Rasyidi mengatakan, penunjukan Prasetyo merupakan keputusan DPD yang harus diterima semua anggota. 

"Jadi pak Gembong itu sebagai ketua Fraksi bagus, namun demikian setelah pak Gembong tidak ada, maka partai harus segera menunjuk penggantinya," kata Rasyidi usai rapat, Selasa (17/10/2023). 

"Pak Pras ditunjuk partai, Fraksi bagian dari partai di dewan, jadi tidak ada yang salah," imbuhnya. 

Prasetyo yang juga Ketua DPRD DKI, lanjut Rasyidi akan bertugas mengayomi anggota. 

"Partai pasti memiliki alasan. Namun yang jelas Fraksi perpanjangan tangan dari partai, dan ketua Fraksi tidak boleh kosong dalam waktu lama," pungkaanya. 

Sebelumnya, seluruh anggota Fraksi PDIP DPRD DKI menggelar rapat tertutup untuk memilih pengganti Gembong Warsono sebagai ketua Fraksi. 

Untuk diketahui, almarhum Gembong Warsono wafat pada Sabtu (14/10) dini hari. Beliau sebelumnya tidak sadarkan diri di kediamannya. 

Setelah mendapatkan perawatan, pria yang lahir di Wonogiri, Jawa Tengah pada 8 Juni 1963,  meninggal dunia di RSUP Pertamina.

Gembong banyak menduduki posisi penting seperti, Ketua DPC PDI Perjuangan Jakarta Selatan (2010-2015).

Selain itu sempat juga menjabat Wakil Sekretaris Bidang Internal DPD DKI Jakarta


1 2

Related Post

Post a Comment

Comments 0