Capres Anies Baswedan dan Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono berdialog dengan warga Jawa Barat di Sabuga, Bandung. Foto: Demokrat
KOSADATA - Kepala Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) Partai Demokrat, Andi Arief berbeda pandangan dengan Ketua Umum Partai Nasdem, Surya Paloh terkait penentuan calon wakil presiden (Cawapres) bagi Anies Baswedan.
Menurutnya, Bakal Calon Presiden 2024 dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan, Anies Baswedan harus mandiri dan segera menentukan sikap terkait bakal cawapresnya.
"Koalisi lain mungkin punya strategi cawapres last minute. Koalisi perubahan tidak harus demikian. Bisa keliru jika dua menit terakhir penentuan Cawapres," ujar Andi Arief dalam akun twitter pribadinya, Senin (7/8/2023).
"Partai Demokrat berbeda pendapat dengan Pak Surya Paloh. Saatnya @aniesbaswedan mandiri dan tentukan sikap," ucapnya melanjutkan.
Sebelumnya, Ketua Umum Partai Nasdem, Surya Paloh mempersilakan partai-partai lain terlebih dahulu mendeklarasikan cawapresnya. Sebab, ucapnya, Nasdem menjadi partai pertama yang telah mendeklarasikan Capresnya.
"Nasdem sudah jadi yang pertama mengumumkan capres. Kita beri kesempatan kepada partai-partai lain mendeklarasikan cawapres," kata Surya Paloh kepada wartawan di Padang, Minggu (6/8/2023).
Menurutnya, pengumuman Cawapres untuk Anies Baswedan akan dilakukan di saat-saat akhir menjelang pendaftaran ke Komisi Pemilihan Umum (KPU). Diakuinya, ada banyak desakan dari internal koalisi maupun eksternal untuk segera mengumumkan bakal Cawapres bagi Anies Baswedan.
"Ibarat pertandingan sepak bola internasional seperti Piala Dunia yang kawan-kawan ikuti, dua menit terakhir, bisa berubah semuanya. Nasdem juga belajar itu. Jadi pengumuman cawapres Anies di akhir bukan karena koalisi tidak solid," ucapnya.
Hingga kini, sejumlah nama dinilai cocok untuk mendampingi Anies Baswedan pada
Oseng-oseng Madun, Warung Betawi Sederhana, Terkenal se-Jagat Maya
KULINER Feb 25, 2023Sekjen PDIP Kembali Sindir PAN soal Isyarat Dukung Ganjar-Erick
POLITIK Mar 03, 2023Relawan Ganjar Pranowo Berikan Dukungan ke PDIP di Pilpres 2024
POLITIK Mar 09, 2023Tanpa Libatkan Demokrat dan PKS, Nasdem Tetapkan Cak Imin Jadi Cawapres Anies
POLITIK Aug 31, 2023
Comments 0