Ruang Fraksi PDIP DPRD DKI Jakarta.
KOSADATA - Perbincangan tentang anggota DPRD DKI Jakarta dari fraksi PDIP yang dicopot karena kedapatan bermain judi slot saat rapat masih hangat, kini publik kembali dikejutkan oleh perkataan Ketua DPRD yang menyinggung perasaan masyarakat Brebes dan Tegal.
Saat itu, Prasetyo Edi Marsudi tengah membandingkan kunjungan kerja (kunker) ke luar negeri lebih baik dari pada ke Brebes, Jawa Tengah.
"Dari pada kunker ke ke Brebes, Tegal beli telur asin bikin kentut bau, mending berangkat kami ke luar negeri," kata Pras saat Rapat Badan Anggaran DPRD DKI Jakarta, Rabu (9/8/2023) lalu.
Bahkan sebelumnya, pada kasus bantuan bansos, beberapa nama dari fraksi PDIP juga disebut terlibat.
Publik menjadi bertanya tanya tentang kinerja dan perilaku anggota fraksi PDIP yang seolah tidak terkoordinir. Padahal, diketahui fraksi adalah kepanjangan parpol di parlemen. Sehingga polah tingkah dewan bisa dimonitor melalui fraksi.
Kejadian itu mendapat sorotan dari berbagai pihak. Salah satunya disampaikan Direktur Eksekutif Indonesia Politican Review (IPR) Ujang Komarudin.
Menurutnya, PDIP sebagai pemenang dua kali pemilu dan berkuasa, akan rugi apabila memiliki kader-kader yang berprilaku tidak etis maka harus segera diambil langkah tegas terhadap kader yang bersangkutan.
"Jadi kader yang tidak bagus dan bertindak tidak etis. Sekarang yang terjadi ada pada masalah karakter individu oknum-oknum anggota DPRD dki secara moral, tentu ini harus dikoreksi dan diberi sanksi oleh pdip agar mereka memiliki budi pekerti yang baik," kata Ujang saat dihubungi, Senin (14/8/2023).
Kedepan kata Ujang, PDIP harus bisa melakukan seleksi yang lebih baik kepada caleg-caleg. Harus memiliki kapabilitas dan elektabilitas.
"Kalau tidak diseleksi nanti caleg nya bisa jadi orang-orang yang bermasalah. Kedepan harus ada
Oseng-oseng Madun, Warung Betawi Sederhana, Terkenal se-Jagat Maya
KULINER Feb 25, 2023Sekjen PDIP Kembali Sindir PAN soal Isyarat Dukung Ganjar-Erick
POLITIK Mar 03, 2023Relawan Ganjar Pranowo Berikan Dukungan ke PDIP di Pilpres 2024
POLITIK Mar 09, 2023Tanpa Libatkan Demokrat dan PKS, Nasdem Tetapkan Cak Imin Jadi Cawapres Anies
POLITIK Aug 31, 2023
Comments 0