Ketua KPID DKI Jakarta, Puji Hartoyo. Foto: ist
KOSADATA – Ketua Komisi Penyiaran Indonesia Daerah (KPID) DKI Jakarta, Puji Hartoyo, memberikan pembekalan materi terkait digitalisasi media dalam era disrupsi dalam acara Intermediate Training atau Latihan Kader Tingkat Lanjutan yang diselenggarakan oleh Himpunan Mahasiswa Persatuan Islam (HIMA PERSIS) di Balai Diklat Kementerian Sosial, Jakarta Selatan.
Dalam kesempatan tersebut, Puji Hartoyo menekankan pentingnya kesiapan menghadapi perubahan pasca beralihnya penyiaran analog ke digital sesuai amanat Undang-Undang Nomor 11 Tahun 2020 tentang Cipta Kerja.
“Analog Switch Off (ASO) adalah langkah besar dunia penyiaran sebagai pondasi desain besar menuju digitalisasi disemua sektor. Sehingga kita harus siap dengan pergeseran penyiaran digital ini sebagai peluang besar bagi kita untuk memperluas jangkauan dan meningkatkan kualitas berinteraksi,” ujar Puji Hartoyo dalam keterangannya, Sabtu (22/2/2025).
Puji juga menyoroti tantangan era disrupsi yang ditandai dengan berkembangnya berbagai platform media digital.
Menurutnya, fenomena ini harus disambut dengan kesiapan dan strategi yang matang agar kehadiran media digital dapat menjadi sarana penyiaran yang bermanfaat.
“Kita tidak bisa menolak perubahan, tetapi kita bisa beradaptasi dan memanfaatkannya untuk menyebarkan ide-ide dan gagasan, apa yang menurut kita baik serta sebagai media dalam mengontrol kebijakan pemerintah agar tetap berpihak kepada masyarakat,” ucapnya.
Acara ini diikuti oleh puluhan peserta dari berbagai daerah, termasuk Pulau Jawa, Maluku, Sumatera, dan Kalimantan.
Dengan antusiasme peserta yang tinggi, diskusi seputar digitalisasi penyiaran ini diharapkan dapat meningkatkan pemahaman dan kesiapan mahasiswa dalam menghadapi tantangan media digital di masa depan.
Menurut Puji Hartoyo, dengan semakin pesatnya perkembangan
Oseng-oseng Madun, Warung Betawi Sederhana, Terkenal se-Jagat Maya
KULINER Feb 25, 2023Sekjen PDIP Kembali Sindir PAN soal Isyarat Dukung Ganjar-Erick
POLITIK Mar 03, 2023Relawan Ganjar Pranowo Berikan Dukungan ke PDIP di Pilpres 2024
POLITIK Mar 09, 2023Tanpa Libatkan Demokrat dan PKS, Nasdem Tetapkan Cak Imin Jadi Cawapres Anies
POLITIK Aug 31, 2023
Comments 0