Mantan Plt Bupati Bandung Barat, Yayat T. Soemitra. Foto: Ist
KOSADATA – Mantan Plt Bupati Bandung Barat, Yayat T. Soemitra, angkat bicara setelah dirinya gagal berlaga di pilkada 2024. Ia mengaku kecewa tidak mendapatkan tiket dari partai politik untuk maju jadi calon kepala daerah.
“Saya kecewa bukan untuk target jabatannya, tapi pada harapan banyak masyarakat Bandung Barat. Banyak yang mengharapkan perbaikan untuk KBB. Sampai sekarang masih banyak telepon dan kirim pesan dari tokoh-tokoh KBB, ulama, dan paling banyak dari para relawan," ujarnya di Padalarang, Selasa, 3 September 2024.
Pria yang karib disapa Kang Yayat itu menjelaskan, berbagai harapan untuk Kabupaten Bandung Barat maju dalam hal pendidikan, kesehatan, infrastruktur, akses lapangan pekerjaan, serta layanan birokrasi yang bersih jauh dari korupsi, kolusi dan nepotisme.
Ia mengaku sangat memahami kekecewaan para relawan. Terlebih, barisan relawan telah terbina sangat lama. Lebih dari lima tahun. "Meski kecewa, itulah realita politik yang harus diterima dengan ikhlas,” tandasnya.
Dukungan yang sangat hebat pun dirasakannya hingga menit terakhir menjelang penutupan pendaftaran ke KPU. Ada tujuh partai nonparlemen yang mendukung dirinya untuk maju, yakni PSI, PBB, Gelora, PKN, Hanura, Garuda dan Ummat.
Dukungan tersebut datang pasca Kang Yayat dinyatakan tidak dapat rekomendasi alias form B1KWK dari Partai Gerindra. “Saya mengucapkan terima kasih kepada semuanya. Selalu berdoa untuk kebaikan rekan-rekan semuanya, juga para relawan," imbuhnya.
Kang Yayat tak patah
Oseng-oseng Madun, Warung Betawi Sederhana, Terkenal se-Jagat Maya
KULINER Feb 25, 2023Sekjen PDIP Kembali Sindir PAN soal Isyarat Dukung Ganjar-Erick
POLITIK Mar 03, 2023Relawan Ganjar Pranowo Berikan Dukungan ke PDIP di Pilpres 2024
POLITIK Mar 09, 2023Tanpa Libatkan Demokrat dan PKS, Nasdem Tetapkan Cak Imin Jadi Cawapres Anies
POLITIK Aug 31, 2023
Comments 0