Pj Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono disambut hangat oleh warga rusun Cinta Kasih Buddha Tzu Chi
KOSADATA - Penjabat (PJ) Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono disambut hangat warga rumah komplek susun (rusun) Cinta Kasih Buddha Tzu Chi, Cengkareng, Jakarta Barat. Warga Rusun Buddha Tzu Chi merupakan warga terdampak relokasi oleh Pemerintah DKI Jakarta kala itu, saat Heru Budi Hartono masih menjabat Kasubag Sarana dan Prasarana Kota Jakarta Utara.
Kini warga rusun merasakan manfaat besar atas program relokasi tersebut. Sinergi lintas sektor menjadi kunci suksesnya pembangunan kota dan peningkatan kualitas hidup masyarakat.
Daqnas Al Akhtur Ally, salah satu warga yang kini tinggal di Rusun Cinta Kasih Buddha Tzu Chi mengaku, saat ini kehidupannya jauh lebih baik dibanding waktu ia masih tinggal di tempat sebelumnya. Dia berkisah, seandainya ia serta keluarga tidak mengikuti anjuran pemerintah, belum tentu kehidupannya lebih baik seperti sekarang.
"Enggak bisa dipungkiri bahwa tinggal di rusun itu nyaman dan lebih manusiawi daripada kita harus tidur di tempat rawan. Saat tempat tinggal kita layak, saat itu juga kita bisa bekerja cari nafkah dengan tenang," ujar Daqnas disela kunjungan Penjabat (PJ) Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono ke rusun Tzu Chi pada Sabtu (26/8/2023).
Senada dengan Daqnas, Nur Triyanto juga menilai bahwa selama tinggal di rusun, keluarganya lebih terjaga. Nur menuturkan, dulu ketika masih tinggal di bantaran muara, dirinya kerap was-was saat mencari nafkah lantaran dihantui ketakutan tempat tinggalnya tiba-tiba rata dengan tanah.
Saat mau direlokasi pemerintah, kata Nur, ia sempat tidak yakin akan mendapatkan tempat tinggal yang lebih baik
Oseng-oseng Madun, Warung Betawi Sederhana, Terkenal se-Jagat Maya
KULINER Feb 25, 2023Sekjen PDIP Kembali Sindir PAN soal Isyarat Dukung Ganjar-Erick
POLITIK Mar 03, 2023Relawan Ganjar Pranowo Berikan Dukungan ke PDIP di Pilpres 2024
POLITIK Mar 09, 2023Tanpa Libatkan Demokrat dan PKS, Nasdem Tetapkan Cak Imin Jadi Cawapres Anies
POLITIK Aug 31, 2023
Comments 0