Bima Diterjang Banjir Bandang, Enam Orang Hanyut Masih Dalam Pencarian

Ida Farida
Feb 03, 2025

Banjir bandang menerjang Kabupaten Bima di NTB. Foto: BNPB

bantuan berupa makanan siap saji dan pelayanan kesehatan kepada korban. Tim gabungan yang terdiri dari BPBD, Basarnas, TNI, Polri, Pol PP, PMI, serta relawan terus melanjutkan operasi pencarian korban dan pembersihan wilayah terdampak.

 

"Kami terus berupaya mencari korban yang masih hilang dan memulihkan kondisi daerah terdampak," ujar Kepala BPBD Kabupaten Bima, Muhamad Kamil.

 

Sebelum kejadian banjir bandang, pada Sabtu (1/2), Kabupaten Bima juga dilanda angin kencang yang merusak beberapa rumah di Desa Pandai dan Desa Mandala, Kecamatan Wera. Laporan awal mencatat 5 Kepala Keluarga (KK) atau 15 jiwa terdampak angin kencang tersebut.

 

Dengan potensi cuaca ekstrem yang masih berlangsung, BNPB mengimbau masyarakat untuk tetap waspada. Cuaca di wilayah Bima diprediksi masih berpotensi hujan deras dengan intensitas sedang hingga lebat yang dapat disertai kilat/petir dan angin kencang hingga pukul 15:30 WITA.

 

Bupati Bima telah mengeluarkan Surat Keputusan Nomor 188.45/56/07.4 Tahun 2025 yang memperpanjang status tanggap darurat bencana alam hidrometeorologi hingga 3 Februari 2025.

 

Dengan adanya perpanjangan ini, diharapkan pemerintah daerah dan masyarakat dapat mempersiapkan langkah-langkah mitigasi lebih lanjut untuk mengurangi dampak bencana alam yang mungkin terjadi.***


1 2

Related Post

Post a Comment

Comments 0