Sejumlah wilayah di Kalbar masih terendam banjir. Foto: Humas BNPB
Sementara itu, di Kabupaten Kubu Raya, banjir juga melanda pada Sabtu (25/1) akibat hujan deras. Banjir dengan ketinggian mencapai 120 sentimeter merendam tiga desa di Kecamatan Kuala Mandor B, yaitu Desa Padi Jaya, Kubu Padi, dan Retok.
Sebanyak 680 jiwa terdampak, dengan 130 orang mengungsi. Selain rumah, satu unit fasilitas ibadah dan beberapa fasilitas umum juga terdampak.
BPBD Kubu Raya telah melakukan kaji cepat dan berkoordinasi dengan pihak terkait untuk memenuhi kebutuhan dasar warga terdampak.
“Kami sudah melakukan kaji cepat dan terus bekerja sama dengan aparat desa serta organisasi lainnya untuk memastikan bantuan sampai tepat waktu,” kata Kepala BPBD Kabupaten Kubu Raya.
Meskipun situasi masih darurat, upaya penanganan terus dilakukan di lapangan. Hingga kini, banjir masih menggenangi rumah warga di kedua kabupaten tersebut, dengan pemerintah daerah dan pihak terkait berupaya maksimal untuk memberikan bantuan dan penanganan darurat.***
Oseng-oseng Madun, Warung Betawi Sederhana, Terkenal se-Jagat Maya
KULINER Feb 25, 2023Sekjen PDIP Kembali Sindir PAN soal Isyarat Dukung Ganjar-Erick
POLITIK Mar 03, 2023Relawan Ganjar Pranowo Berikan Dukungan ke PDIP di Pilpres 2024
POLITIK Mar 09, 2023Tanpa Libatkan Demokrat dan PKS, Nasdem Tetapkan Cak Imin Jadi Cawapres Anies
POLITIK Aug 31, 2023
Comments 0