Heru Budi Dicap Kontroversi; Untuk Jakarta Baru, Berani Pertaruhkan Reputasi

Ichsan Sundawani
Mar 25, 2024

Heru Budi Hartono, Foto: Ist

Oleh: Sani Ichsan

Penulis - Alumni Lemhannas RI

Bag. 1

KOSADATA - Sejak dilantik menjadi Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta pada 17 Oktober 2022 lalu, Heru Budi Hartono tancap gas membuat terobosan guna menuntaskan serta memperbaiki berbagai problem, terutama berkaitan dengan banjir, macet, tata ruang, inflasi, stunting, bantuan sosial, pendidikan, data kependudukan dan sebagainya.

Tidak jarang dalam perjalanannya, Heru Budi Hartono kerap menerima kritik, bahkan tuduhan dari sebagian kecil kelompok, terutama mereka yang kerap menganggap dia datang untuk mendegradasi rekam jejak Gubernur sebelumnya, Anies Baswedan. 

Meski demikian, tidak sedikit pula masyarakat menilai bahwa sejumlah kebijakan yang diambil Heru Budi Hartono itu dilandaskan pada hal-hal fundamental, meskipun dipandang tidak populer. Contoh terbaru soal KTP Jakarta.

Atas berbagai kebijakan yang diterapkan, Heru Budi Hartono pun diakui sebagai sosok pemimpin yang berani mempertaruhkan reputasi karir maupun politik demi percepatan pembangunan, terutama pada fase transisi dari Ibu Kota Negara ke Kota Bisnis skala Global seperti saat ini.

Walaupun Heru Budi Hartono sering dianggap sebagai sosok yang penuh kontroversi, namun faktanya Heru Budi Hartono berhasil menorehkan sejumlah pencapaian. Berikut deretan kinerja Heru Budi dalam 1,5 tahun memimpin Jakarta;

1. Buka Pos Pengaduan Langsung

Ditengah marak dan merebaknya aplikasi pengaduan digital seperti JAKI, Heru Budi Hartono kembali menghidupkan pos pengaduan langsung di halaman Balaikota DKI Jakarta. Tidak sedikit pihak yang menilai langkah Heru tersebut sebagai lelucon.

Tidak demikian dengan Heru Budi Hartono. Pengalamannya berinteraksi dengan masyarakat selama ± 30 tahun bekerja di lingkup Pemprov DKI telah melahirkan cara pandang yang berbeda. Betul bahwa saat ini dimensi digitalisasi


1 2 3 4 5

Related Post

Post a Comment

Comments 0