Kementerian ATR-BPN Buka Lowongan Kerja untuk S1, Cek Persyaratannya

Ida Farida
Feb 18, 2025

Gedung Kementerian ATR/BPN. Foto: ist

KOSADATAKementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) melalui Pusat Data dan Informasi Pertanahan (Pusdatin) membuka lowongan pekerjaan untuk mengisi posisi Konsultan Perorangan Kebijakan Keamanan Siber. 

 

Lowongan ini terbuka bagi lulusan S1 dengan latar belakang pendidikan di bidang Ilmu Hukum, Ilmu Komputer, Ilmu Komunikasi, Teknik Informatika, atau Sistem Informasi.

 

Melansir pengumuman resminya, pada Selasa (18/2/2025), Kementerian ATR/BPN menjelaskan beberapa persyaratan untuk para pelamar, di antaranya:

 

Pendidikan minimal S1 di bidang terkait.

 

Pengalaman kerja minimal 1 tahun di bidang Penyusunan Kebijakan atau Keamanan Informasi/Kebijakan Keamanan Siber.

 

Pengetahuan yang baik mengenai Kebijakan Siber.

 

Kemampuan koordinasi dan komunikasi yang efektif dengan para stakeholder.

 

Mampu belajar cepat dan mudah beradaptasi.

 

Keterampilan dalam menganalisis serta merancang solusi masalah yang baik.

 

Tidak pernah diberhentikan dengan tidak hormat dari instansi pemerintah atau swasta.

 

Berdomisili di wilayah Jabodetabek dan sekitarnya.

 

 

Bagi yang berminat, pendaftaran dapat dilakukan dengan mengirimkan CV beserta kelengkapan lainnya ke alamat email [email protected] dengan subjek “TataKelola_Nama Lengkap”. Pendaftaran dibuka hingga 19 Februari 2025.

 

Lowongan ini memberikan kesempatan bagi para profesional yang tertarik mengembangkan karir di bidang kebijakan dan keamanan siber dalam sektor pertanahan.***

Post a Comment

Comments 0